KAI Wisata

  • Kereta wisata
  • Museum
  • Hotel kapsul
  • Lounge
Jasa
  • Pengaturan perjalanan wisata
  • Penyelenggaraan acara
  • Pengurusan paspor
  • Keagenan tiket kereta api
  • Penyewaan kendaraan
Pemilik
  • PT Kereta Api Indonesia (Persero) (99.9%)
  • Yayasan Pusat Kesejahteraan Karyawan Kereta Api (0.1%)
Situs webkaiwisata.id

PT Kereta Api Pariwisata (berbisnis dengan nama KAI Wisata) adalah anak usaha dari Kereta Api Indonesia yang bergerak di bidang pariwisata berbasis kereta api.

Sejarah

Perusahaan ini didirikan oleh Kereta Api Indonesia pada bulan September 2009 untuk menyediakan paket wisata berbasis kereta api.[2] Perusahaan ini awalnya menggunakan nama dagang Indorailtour dan mengoperasikan tiga unit kereta yang dimodifikasi sebagai kereta wisata. Tiga unit kereta tersebut masing-masing diberi nama Nusantara, Bali, dan Toraja. Pada tahun 2014, perusahaan ini mulai mengoperasikan sembilan unit kereta wisata baru hasil modifikasi Balai Yasa Manggarai yang diberi nama Sumatra, Jawa, Imperial (4 unit), dan Priority (3 unit).[3]

Pada tahun 2015, perusahaan ini mulai mengoperasikan hotel kapsul dengan nama Rail Transit Suite di Stasiun Gambir.[4] Pada tahun 2017, perusahaan ini mulai mengoperasikan Anggrek Executive Lounge di Stasiun Yogyakarta.[5] Pada tahun 2018, Kereta Api Indonesia menunjuk perusahaan ini untuk mengelola Lawang Sewu dan Museum Kereta Api Ambarawa.[6][7] Pada tahun 2022, perusahaan ini mulai mengoperasikan satu unit kereta wisata baru hasil modifikasi yang diberi nama Panoramic.

Referensi

  1. ^ a b "Komisaris & Direksi". Jakarta: PT Kereta Api Pariwisata. Diakses tanggal 17 Januari 2024. 
  2. ^ Kebangkitan BUMN sektor perhubungan. Harinowo, Cyrillus, 1953-, Sutaryono, Paul,. Jakarta. ISBN 978-602-06-3366-4. OCLC 1135474806. 
  3. ^ Hananto, Akhyari (3 Juli 2016). "Foto : Interior Kereta-kereta Indonesia yang Mirip Cabin Pesawat Terbang Executive Class". Good News From Indonesia. Diakses tanggal 3 April 2024. 
  4. ^ Miranti, Ayu. Miranti, Ayu, ed. "Terobosan baru, Stasiun Gambir miliki". Merdeka.com. Diakses tanggal 2020-05-28. 
  5. ^ Raharjo, Edzan. "Stasiun Tugu Yogya Kini Punya Executive Lounge". detikcom. Diakses tanggal 2020-05-28. 
  6. ^ Nurdin, Nazar. Asdhiana, I Made, ed. "KA Pariwisata Ditunjuk Kelola Lawang Sewu dan Museum KA Ambarawa". Kompas.com. Diakses tanggal 2020-11-29. 
  7. ^ "PT KAI Daop 7 Madiun, Ajak Wartawan Tour ke Museum Kereta Api Ambarawa". Reportase News. 2019-03-27. Diakses tanggal 2020-05-28. 

Pranala luar

  • Situs web resmi
  • l
  • b
  • s
Kereta Api Indonesia Layanan kereta api penumpang yang dioperasikan oleh Kereta Api Indonesia
  • Hanya berisi layanan kereta api yang dioperasikan oleh induk perusahaan. Untuk layanan yang dioperasikan oleh anak perusahaan, lihat Templat:KAI Commuter untuk layanan KAI Commuter, Templat:KAI Bandara untuk layanan KAI Bandara dan Templat:KCIC untuk layanan KCIC/Whoosh
Kereta api antarkota
Eksekutif
Campuran
Eksekutif dan Bisnis
Eksekutif dan Premium
Eksekutif dan Ekonomi
Bisnis dan Ekonomi
Premium
Ekonomi
Susunan kursi 2–2
Susunan kursi 3–2
Kereta api lokal
Ekonomi lokal
KRD
Perintis dan
bus rel
LRT
KA bandara dan feeder KAI
Layanan lain dan topik terkait
Kereta wisata
Rencana beroperasi
Pengganti KA
  • Purwokerto–Purbalingga–Wonosobo pp (angkutan terusan)
  • Semarang–Demak–Kudus-Pati pp (angkutan terusan)
Topik terkait
Tidak beroperasi
  • Tebal pada kelas ekonomi: tidak disubsidi.
  • Miring: KA tambahan/fakultatif.
  • Garis bawah: KA aglomerasi.
  • Project page Proyek
  • Portal Portal
  • Category Kategori
  • Commons page Commons